-->

Senin, 11 April 2016

Pekan Depan, Jokowi Akan Lawatan ke Eropa

Presiden Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) melakukan lawatan ke Eropa pada pekan depan. Rencananya, Jokowi akan menyambangi empat negara Eropa, yakni Inggris, Jerman, Belgia dan Belanda.

”Memenuhi undangan pemimpin negara-negara Eropa, Presiden RI akan melakukan kunjungan kerja ke beberapa negara anggota Uni Eropa, yaitu Jerman, Inggris, Belgia dan Belanda. Kunjungan kerja akan dimulai pada tanggal 18 April dan akan berakhir pada tanggal 22 April,” kata Menteri Luar Negeri (Menlu) Indonesia, Retno Lestari Priansari Marsudi, pada Senin (11/4/2016).

Menlu Retno mengatakan, Indonesia merupakan negara pertama di Asia Tenggara yang memiliki Comprehensive Partnership Agreement (PCA) dengan Uni Eropa.

”Sudah sewajarnya bahwa fondasi kuat yang sudah dibangun tersebut diejawantahkan dalam kerjasama konkrit yang menguntungkan rakyat Indonesia dan negara-negara Uni Eropa,” ujarnya.

Retno melanjutkan, selain kunjungan bilateral, Presiden Jokowi juga akan melakukan pertemuan dengan Presiden Uni Eropa pada tanggal 21 April 2016 di Brussels.Tak hanya itu, Jokowi juga akan melakukan pertemuan dengan para petinggi Uni Eropa.

"Untuk pertama kalinya seorang Presiden Indonesia akan diterima oleh Presiden Uni Eropa di Brussles, yaitu Presiden Parlemen Eropa, Presiden Dewan Eropa dan Presiden Komisi Eropa,” imbuh dia. ( Sumber : sn )

Previous
Next Post »